Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget Atas Posting

Oppo F9 vs V11 Pro Bagus mana pak Eko?

Lebkur.com - Oppo F9 jika diadu dengan Vivo V11 Pro sebenarnya siapa yang banyak kelebihan / lebih unggul? Kalau kamu mau beli salah satu hp tersebut boleh simak perbandingan nya dibawah ini ya, supaya anda tidak menyesal saat sudah menjatuhkan pilihan nanti.

Kedua Hp ini sama-sama hits lho pak eko, bagaikan satu orang tapi beda yang mengasuhnya. Dalam artikel kali ini akan kita kupas keunggulan keduanya agar anda sebagai dapat memutuskan mau pilih yang mana.

1. Perbandingan DESAIN

Oppo F9 dan V11 Pro memiliki perbedaan dalam warna, dimana Oppo memiliki kilauan warna merah ke pink dan memiliki bentuk kotak. Sedangkan Vivo memiliki gradasi warna biru ke ungu dan memiliki bentuk dengan 3D desain yang melengkung.

2. Perbedaan Ketebalan

Dalam hal ketebalan dan berat, Oppo lebih tebal dan berat dibandingkan dengan Vivo V11, dimana ketebalan Oppo 8 mm dan berat 169 gram sedangkan ketebalan Vivo 7,9 mm dan berat 156 gram.

3. Perbandingan Layar

Layar Oppo F9 yaitu 6,3” IPS LCD, FullHD + 1080X2340 pixels dan 90,80% screen to body ratio. Sedangkan layar Vivo V11 6,41” super AMOLED, FullHD + 1080X2340 pixels dan 91,27% screeen to body ratio.

4. Perbandingan PERFORMA

Kedua smartphone ini memiliki prosesor yang berbeda, yaitu F9 menggunakan Mediatek MT6771 Helio P60, RAM 6GB dan gpu Mali-G72 MP3. Sedangkan V11 menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 660, RAM 6 GB dan GPU Adreno 512.

Perbedaan dari spesifikasi tersebut dapat kita lhat ketika menyalakan Smartphone dimana Oppo lebih cepat dibandingkan dengan Vivo, namun perbedaannya tidak terlalu jauh hanya 1-2 detik saja, sedangkan ketika anda membuka game yang berat maka yang lebih dulu ke menu gamenya adalah Vivo.

5. Perbandingan CAMERA

Oppo F9 menyematkan camera belakang dual yaitu 16MP+2MP dan camera depannya adalah 25 MP, sedangkan Vivo 11 PRO menyematkan camera belakang dual 12 MP+5 MP dan camera depannya 25 MP.

Pada HP Oppo memiliki hasil gambar yang lebih detail, group selfi dan selfi beuti sedangkan camera vivo dapat mendeteksi objek seperti bunga, makanan, gedung yang akan difoto sehingga menghasilkan foto yang lebih maksimal, AI face beauti, AI face shaping AI selfi lighting dengan berbagai pilihan efek.

6. Perbandingan BATRE

Kedua smarphone ini sudah mendukung pengisian batre dengan mode cepat. Oppo F9 dengan VOOC Flash Charge sedangkan Vivo 11 Pro dengan dual Engine fast charging. Hal ini dapat dilihat ketika anda melakukan pengisisan batere dimana Oppo lebih cepat dibandingkan dengan Vivo.

Perlu di ketahui juga Hp Oppo dapat melakukan pengisisan cepat ketika menggunakan kabel casan bawaannya sedangkan untuk Vivo dapat menggunakan kabel apa saja. Bagaimana sudah bisa kan menentukan pilihan, Unggul F9 atau V11? (Foto telset.id)