Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget Atas Posting

Bagus mana Vivo V15 Pro vs Oppo F11 Pro ? Begini Perbandingan nya

V15 pro vs F11 pro (foto Tribunnews.com)
Baru-baru ini banyak sekali brand yang mengeluarkan camera ponsel yang beresolusi tinggi, salah satunya yang sudah mengeluarkan camera yang beresolusi tinggi adalah brand Vivo dan Oppo. Dimana Vivo sudah meluncurkan ponsel secara resmi dengan tipe V15 Pro dan Oppo dengan tipe F11 Pro. Gimana ya perbandingan keduanya?
Yang cukup menarik dari kedua ponsel ini adalah mengusung camera popup atau cameranya dapat disembunyikan untuk camera bagian depannya. Nah bagi kamu yang masih bingung mau pilih yang mana diantara keduanya, berikut perbandingan nya.

Perbandingan Teknologi Layar

Perbandingan yang pertama adalah pada bagian layarnya, dimana layar Vivo V15 Pro lebih menarik dibandingkan dengan Oppo F11 Pro. Meskipun sebenarnya Oppo F11 Pro memiliki ukuran layar yang lebih besar tetapi teknologi yang digunakan Vivo V15 Pro dapat dibilang lebih unggul karena hadir dengan layar super Amoled yang lebih hemat daya dibandingkan dengan layar yang bertipe LTPS IPS yang dimiliki oleh Oppo F11 Pro.

Perbedaan lainnya yang berkaitan dengan layar adalah dimana Oppo F11 Pro hadir dengan layar 6.53 inc, sedangkan Vivo V15 Pro memiliki layar 6.39 inc.

Teknologi Snapdragon 675

Perbedaan selanjutnya adalah pada chipset, Oppo F11 Pro mengusung scipset Media Tek Helio P70 yang dipadukan dengan prosesor octa-core dan GPU mali G72 MP3. Sedangkan Vivo V15 Pro menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 675 yang berpadu dengan prosesor octa-core dan GPU Adreno 612. Chipset yang ada pada Oppo F11 Pro digadang-gadang lebih hemat daya.

Perbandingan Memori

Perbandingan yang ketiga adalah pada memori, dimana Oppo F11 Pro menyediakan dua pilihan RAM dan memori internal yaitu RAM 4 GB dengan memori internal 64 GB serta RAM 6 GB dengan memori internal 128 GB. Tidak mau kalah dengan Oppo F11 Pro, Vivo V15 Pro juga menawarkan dua pilihan RAM yang dipadukan dengan memori internal 128 GB.

Perbandingan Body

Perbandingan yang keempat adalah ada pada body keduanya. Ukuran Oppo F11 Pro lebih besar dibandingkan dengan Vivo V15 Pro yaitu 8.8 mm untuk Oppo F11 Pro dan 8.2 untuk Vivo V15 Pro.

Varian Warna

Perbandingan yang kelima adalah pada varian warnanya, Vivo V15 Pro menghadirkan lebih banyak pilihan warna yaitu topaz blue, coral red dan ruby red. Sedangkan Oppo F11 Pro hanya menghadirkan dua varian warna yaitu thunder black dan aurora green

Perbandingan Kamera

Perbandingan yang keenam diantara keduanya adalah terletak pada camera dan batrenya. Oppo F11 Pro menggunakan camera utama ganda 48 mp dan 5 mp serta camera selfi dengan teknologi motorized pop-up 16 mp. Sedangkan untuk Vivo V15 Pro menggunakan tiga camera belakang yang beresolusi 48 mp, 8 mp, dan 5 mp.

Jadi jika dibandingkan keduanya maka Vivo V15 Pro lebih unggul. Sedangkan untuk batre yang dimiliki Oppo F11 Pro berkapasita 4.000 mAh yang sudah didukung oleh fast battery charging 20w, sedangkan Vivo V15 Pro berkapasitas 3.700 mAh yang sudah didukung fast battery charging 18w.