Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget Atas Posting

Cara Jawab Kelebihan dan Kekurangan diri Saat Interview Melamar Kerja

Tata Cara Mengungkapkan Kelebihan dan Kekurangan diri Saat Interview Melamar pekerjaan perlu diperhatikan mulai dari bahasa anda, gaya tubuh agar terungkap secara jelas dan tidak berlebihan. Saat wawancara / interview seringkali pelamar kerja mengalami pertanyaan tentang Apa kelebihan dan kekurangan diri kita yang diutarakan oleh personalia perusahaan.

Apa kelebihan dan kelemahan anda? Bagaimana etika menjawab yang baik? Etika saat memaparkan tujuan nya sangat penting dan berdampak positif meski anda tidak punya kelebihan tetapi dengan etika yang baik (tata bahasa) yang benar biasa nya tetap akan diterima, minimal dipertimbangkan untuk lolos saat melamar pekerjaan.

Wawancara saat melamar pekerjaan hampir dilakukan oleh perusahaan karena ini prosedur agar pihak perusahaan mampu menggali informasi tentang diri kita. Lalau seperti apa cara paling efektif saat mengungkapkan tentang kelebihan dan kekurangan kita?

Meski kita merasa gugup dan tidak terkontrol khusus nya bagi anda yang baru pertama kali menghadapi interview jangan khawatir karena tata cara mengungkapkan nya dengan baik adalah sebagai berikut
  • Utarakan Kelebihan Tanpa Berlebihan
Ketika anda mulai ditanya "Apa kelebihan dan Kekurangan anda?" Maka anda bisa langsung menjelaskan kelebihan anda secara singkat padat dan jelas (Jangan dilebih- lebihkan). Sementara untuk kekurangan ceritakan saja sedikit mungkin.
  • Hindari Bahasa Blak - Blakan
Kalau anda sudah blak - blakan pada poksi pertanyaan tentang kelebihan dan kekurangan maka personalia akan menilai anda kurang profesional karena akan menyiratkan kesedihan, kebodohan dan ketidak mampuan mengontrol perkataan.
  • Jangan Sok tahu
Ketika anda mulai sok tahu pada saat menceritakan tentang kelebihan dan kekurangan harus bisa mengontrol, apalagi saat anda menceritakan kekurangan diri.

Misalnya, anda memang tidak terlalu pintar dalam membuat perencanaan keuangan, tapi anda harus bisa meyakinkan pewawancara bahwa anda akan terus belajar dan berusaha. Sehingga akan mendapatkan hasil terbaik.
  • Jaga Sikap Dan Tetap Santai
Sikap sangat menentukan mulai dari gaya duduk gaya bicara, dan tatapan mata harus anda kontrol. Berlatih lah agar rilex dan tetap bersikap profesional, misal saat duduk di kursi jangan menyenderkan punggung. Usahakan tegak namun santai.

Contoh lain, saat anda mulai menjawab maka kontrol tatapan mata dan raut muka. Usahakan terselip senyum (Tapi bukan Cengengesan). Jika anda faham maksud nya mudah mudahan anda diterima saat melamar pekerjaan. (Foto sipendik.com)